Belajar Mengatur Buku

Hasil gambar untuk gambar buku pelajaran
smpnsatujarai.blogspot.com


 “Ma, buku bahasa Indonesia milikku ada di mana?” teriak Ulfa. Tangannya tidak berhenti mengacak-acak buku yang ada di meja belajanya.


“Kamu yang sekolah kok tanya sama mama,” jawab mama Ulfa.

Bibir Ulfa lantas mengerucut, menandakan dia semakin kesal karena belum berhasil menemukan buku yang dia perlukan. Padahal buku itu ada di mata pelajaran esok hari.

Pernahkah mengalami hal seperti di atas? Anak kelimpungan mencari buku-buku yang dia gunakan untuk belajar di sekolah keesokan harinya. Dan ini selalu terjadi setiap malamnya. Nah, bagaimana menghadapi situasi seperti itu?

Agar masalah tidak selalu berulang, sebenarnya anak bisa diajarkan untuk memenej buku-bukunya secara praktis.
1.     Apabila ingin membedakan satu buku pelajaran  dengan buku pelajaran lainnya, sebaiknya berikan simbol di sampul buku untuk setiap buku yang digunakan. Lambang gambar yang digunakan bisa mewakili dari mata pelajaran yang bersangkutan. Buku mata pelajaran agama bisa memakai gambar masjid, buku matematika dengan lambang tambah. Kreatifitas kita sebagai orang tua untuk memudahkan anak saat menyiapkan buku pelajarannya. dengan lambang yang berbeda.
2.  Untuk membedakan dengan buku catatan, buku tugas, dan buku PR bisa dibuat kesepakatan bersama anak. Mau menggunakan lambang angka atau warna. Buku catatan tambahkan angka 1, buku tugas angka 2, dan buku PR angka 3. Memilih warna sebagai pemisahan juga akan lebih menarik. Bahkan dengan gambar lambang yang ada di poin satu. Contohnya buku catatan untuk mata pelajaran agama gambar masjid warna merah, untuk buku tugas agama memilih gambar masjid warna hijau, dan buku PR nya bisa gambar masjid dengan warna kuning.
3.    Pemisahan gambar di setiap sampul buku usahakan tidak membuat anak bingung. Jika memilih gambar hewan sebagai lambang pemisahan, jangan sampai gambar yang dibuat membingungkan anak. Misalkan lambang ayam atau bebek merupakan lambang yang memiliki kesamaan bentuk. Pilihlah gambar hewan yang bentuknya jauh berbeda.

Bagaimana tips sederhana di atas? Apakah bisa membantu permasalahan yang sering terjadi pada anak-anak kita? Semoga tips di atas membantu orang tua ketika anak menyiapkan buku pelajarannya.

Share:

11 komentar

  1. Bagus juga idenya Mbak Lisa, ntar saya coba ah. Emang paling pusing kalo ngurusin buku anak-anak hehe

    ReplyDelete
  2. Note nih tips nya. Soalnya kl buku saya gak pernah kasih pembatas atau penanda aapun. Main susun2 aja di atas meja. Tapi konsekuensinya ya berantakan ��

    ReplyDelete
  3. Sebagai ibu dari anak yang baruu aja hari ini masuk SD, tips ini bermanfaat untuk saya, Mba. Terima kasih, ya.

    ReplyDelete
  4. Whuaa tipsnya menarik coba ditambahkan gambar riilnya mba pasti lebih terbayang...

    ReplyDelete
  5. lha aku banget ini...anak bingung ngatur buku, berantakan di sini dan disitu..huhuhu
    Terima kasih tipsnya Mbak Lisa

    ReplyDelete